Kamis, 19 November 2015

Hasil Pertandingan Surabaya United vs PS TNI 1-2

Tampil dengan deretan eks pemain Timnas U19 membuat Surabaya United tampil sedikit lebih diunggulkan saat menghadapi PS TNI, terbukti pada awal babak pertama anak-anak Bajul Ijo berhasil beberapa kali mendobrak pertahanan lawan. Prajurit PS TNI yang dimotori oleh Legimin Raharjo juga tidak tinggal diam, terlihat mereka juga berani meladeni permainan terbuka dari Surabaya United. Dan hasilnya, setelah 10 menit berjalan PS TNI mulai menemukan irama permainan dan berhasil membuat pertahanan Surabaya United sedikit kocar kacir.

Di menit 14, Tambun Naibaho berhasil melepaskan sepakan terukur ke arah gawang, namun masih berhasil diamankan oleh Jendri Pitoy, merasa tertekan Surabaya meningkatkan tensi permainan, praktis Surabaya United mulai mengurung PS TNI, namun buruknya penyelesaian akhir membuat tidak ada ancaman berarti ke gawang PS TNI. Walaupun menguasai jalannya pertandingan, namun efektifitas untuk menciptakan peluang jauh lebih baik PS TNI.

Saat babak kedua baru berjalan 3 menit, tepatnya di menit 48' Slamet Nur Cahyo hampir saja membawa Surabaya United unggul, namun kali ini dewi fortuna belum memberi ijin, mistar gawang menjadi penyelamat bagi prajurit PS TNI. Belum sampai satu menit, PS TNI membalas peluang tersebut dengan tuntas, umpan dari tendangan sudut berhasil dimanfaatkan oleh Legimin Raharjo dan mencatatakan namanya di papan skor, 0-1 PS TNI memimpin pada menit 49'.

Tertinggal 0-1 Surabaya United melakukan serangan secara sporadis, eksekusi yang kurang baik dari para bomber Surabaya United dan penampilan gemilang dari Dhika Bhayangkara dibawah mistar gawang mampu menjaga gawang PS TNI tidak kebobolan sampai mendekati menit-menit akhir.

Menit 85' PS TNI berhasil menggandakan keunggulan menjadi 0-2, setelah tendangan bebas Manahati Lestusen berhasil merobek gawang Jendri Pitoy. 2 menit berselang Fandy berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 setelah berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang. Hingga peluit panjang dibunyikan tidak ada lagi gol tercipta, PS TNI memimpin klasemen sementara group C dengan raihan 3 poin.

Pencetak Gol
Surabaya United
- Fandi Utomo
PS TNI
- Legimin Raharjo
- Manahati Lestusen

0 komentar:

Posting Komentar