Dalam laga perdana Jendral Sudirman Cup 2015 Arema Cronus berhasil tampil mengesankan, Arema berhasil menaklukkan lawannya Persegres Gresik dengan skor 4-1. Diawal-awal laga Persegres tampil menekan, dengan memanfaatkan kordinasi yang kurang baik di barisan belakang Arema, Persegres sempat mendapatkan peluang matang saat pertandingan baru berjalan 1 menit, namun sayang peluang tersebut masih mampu dimentahkan oleh I Made Wirawan yang berdiri dibawah mistar gawang.
Merasa Timnya ditekan, Pelatih Arema menarik 2 pemain muda mereka dan memasukkan pemain syarat pengalaman yaitu Alfarizie dan Hendro Siswanto pada menit ke 13', masuknya 2 pemain ini terbukti mampu membawa perubahan signifikan pada gaya permainan Arema. Serangan-demi serangan Arema Cronus terbukti berhasil membongkar pertahanan kuat yang dibangun oleh Persegres dan memaksa beberapa pemain Persegres untuk melakukan pelanggaran.
Gol pembuka dalam laga ini dicetak oleh Pemain baru Arema, Kiko Insa. Pemain yang juga pernah bermain di klub Valencia B ini membuka lumbung gol Arema pada menit 26'. Memanfaatkan miskomunikasi yang terjadi antara kiper dan pemain belakang Persegres, Kiko Insa berhasil mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menjadi pemain pertama yang mencetak gol dalam kejuaraan ini. gol ini adalah satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama.
Babak kedua jelas sepenuhnya jadi milik Arema, pemain belakang Persegres yang bermain tanpa kompromi membuat Arema sedikit kesulitan untuk menambah gol. masuknya Syamsul Arif dibabak kedua jelas menambah daya dobrak dari Tim Singo Edan. Pelanggaran dari FX Yanuar yang menurut pandangan wasit menyentuh bola dengan tangan di kotak penalti (walaupun kalau dilihat dari kamera sebenarnya masih patut untuk dipertanyakan), membuat FX Yanuar dihukum kartu merah sekaligus memberikan keuntungan bagi Arema Cronus. Syamsul Arif yang bertugas menjadi Eksekutor berhasil mebuat skor menjadi 2-0
Unggul 2-0 membuat Arema Cronus sedikit menurunkan tekanan, dan hal ini benar-benar dimanfaatkan oleh Persegres Gresik walaupun hanya bermain dengan 10 orang. Persegres berhasil memanfaatkan kelengahan para pemain belakang Arema dimenit-menit akhir pertandingan. tanpa pengawalan Rendi Irawan dengan bebas melakukan shooting dan mencatatkan namanya di papan skor pada menit 82'.
Tersengat dengan gol Rendi Irawan, Arema kembali meningkatkan tempo pertandingan, alhasil 2 gol beruntun mampu dicetak oleh Syamsul Arif pada menit 89' dan 91'. 2 gol dari Syamsul Arif memastikan dirinya menjadi pencetak Hatrick pertama pada kejuaraan Jendral Sudirman Cup, sekaligus memastikan kemenangan Arema menjadi 4-1.
Pencetak Gol
Arema Cronus
- Kiko Insa
- Syamsul Arif (3 gol)
Persegres Gresik
- Rendi Irawan
Selasa, 10 November 2015
Hasil Pertandingan Arema vs Persegres 4-1
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar